Air Terjun Curup Maung Wisata Menakjubkan di Lahat Sumatera Selatan

curup maung, air terjun curup maung, curup maung palembang
Curup Maung Lahat Sumatera Selatan. : wisatania.com

Air Terjun Curup Maung

Air terjun yang satu ini, sedang marak-maraknya di perbincangkan oleh para traveller, baik pelancong dari tanah air maupun para traveller dunia. hemmm, kok bisa ya..?? seperti apa sih air terjun ini..?? Mungkin itu yang menjadi pertanyaan setiap pembaca. Namun jika di lihat dari gambar di atas, sedikit banyak pasti sudah terlintas apa yang menjadi daya tarik air terjun tersebut.

Air terjun curup maung adalah salah satu air terjun dari 76 air terjun yang ada di kabupaten lahat sumatera selatan. Keindahan alam yang satu ini, tentu menarik setiap wisatawan yang mengetahui informasinya. 

Hutan yang masih rimba dan sangat asri, serta air terjun yang berderet di sepanjang tebing, dengan tumbuhan hijau yang berada tepat di dinding air terjun, menjadi pemandangan yang sangat menakjubkan.

Tentu saja air terjun ini, menjadi perbincangan dunia, pemandangan yang tak kunjung habis di nikmati ini, menjadi obat pelepas lelah. Tak bosan rasanya memandang setiap tetesan air yang jatuh dari ketinggian. 

Air terjun curup maung, memiliki ketinggian sekitar 80 meter, dengan lebar yang hampir sama. Aliran air terjun curup maung, mengalir ke sungai Lematang, Air yang jernih, dingin serta bersih sangat sayang untuk di lewatkan.

Tak heran jua jika setiap akhir pekan, banyak para pengunjung berdatangan untuk melihat keindahan curup maung, bukan hanya dari lahat saja, dari berbagai daerah pun sudah turun menikmati curup maung.

Meski harus menempuh perjalanan yang panjang dan terjal, dengan melewati bukit dan bebatuan serta jalan setapak, tak menyurutkan tekat untuk menikmati curup maung. Menawan dan mempesona, itulah kata yang tepat untuk air terjun curup maung setelah sampai di tempat tersebut. Namun dari setiap keindahan harus ada perjalanan yang sukar untuk di lalui.

Lokasi dan Akses ke Curup Maung

Air terjun curup maung berada di desa Rinduhati, kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Utara.

Perjalanan ke air terjun curup maung, memang menantang adrenalin. Perjalanan bisa anda lakukan dengan motor maupun mobil, Namun harus kendaraan roda 4 dengan tambahan gear box, atau double gardan (4x4), jika tidak tentu akan mengalami kesulitan dalam melintasi medan jalan.

Air terjun curup maung, berada sekitar 25 Km dari ibu kota kabupaten lahat, 220 Km dari palembang. Perjalanan dari pusat kota lahat, memakan waktu 45-70 menit, dengan tujuan kecamatan Gumay Ulu, atau mungkin masyarakat setempat juga mengenal dengannama daerah pagar alam. 

Ini di karenakan lokasi tersebut memang lebih dekat dengan kota pagar alam. Setelah sampai di salah satu desa yang bernama Desa Padang Muaro Duo, anda bisa memakirkan kendaraan anda yang sudah di sediakan oleh warga setempat. 

Setelah itu perjalanan di lanjutkan dengan berjalan kaki atau Trekking. Dengan melewati jalan setapak dengan medan yang terjal dan kemiringan 45 derajat melewati perkebunan kopi milik warga setempat.

Perjalanan akan memakan waktu sekitar 30-45 menit, tergantung anda berjalan kaki. Setelah itu akan terdengar gemuruh air yang juga sudah terlihat dari bukit jalan setapak tersebut.
Perjalanan yang panjang dan melelahkan, akan terbayar lunas dengan melihat pemandangan yang sangat luar biasa tersebut, di jamin perjalanan anda tidak akan sia-sia.

So, jadikan curup maung sebagai tempat tujuan wisatamu selanjutnya, sekian semoga artikel ini bermanfaat.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »